
Sejak sepekan terakhir, harga daging ayam potong di Ponorogo mencapai Rp36 ribu per kilogram. Angka itu mengalami kenaikan signifikan dari sebelumnya yang hanya mencapai Rp30 ribu per kilogram.
Nungki, pedagang daging ayam potong di Jalan Suromenggolo, mengatakan harga naik secara bertahap sekitar Rp1.000 setiap harinya. Tidak diketahui pasti penyebab kenaikan harga daging ayam, tetapi dimungkinkan jelang Natal dan Tahun Baru.
Dengan kenaikan harga tersebut, otomatis menurunkan daya beli konsumen sekitar 20 hingga 30 persen, di mana pelanggannya rata-rata berasal dari rumah makan dan warung.
Diakui, setiap jelang Nataru atau hari-hari besar nasional memang selalu diiringi dengan kenaikan harga bahan kebutuhan pokok, termasuk daging ayam. Sejauh ini, untuk stok atau pasokan masih aman dan tidak ada kelangkaan.



