
Pemkab Ponorogo gerak cepat menyikapi pemangkasan dana Transfer ke Daerah (TKD) oleh pemerintah pusat. Bupati Sugiri Sancoko langsung menggeser Agus Sugiharto, Kepala Badan Perencanaan dan Riset Daerah (Baperinda), ke Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD). Kebetulan jabatan Kepala BPPKAD kosong lantaran pejabat lama pensiun. Adapun mutasi tunggal tersebut digelar Selasa malam, 14 Oktober 2025, di rumah dinas bupati.
Kepada wartawan, orang nomor satu di Pemkab itu menjelaskan pihaknya harus segera mengisi jabatan Kepala BPPKAD karena sejak September hanya dijabat Plt. Padahal saat ini tengah dilakukan pembahasan rancangan APBD 2026 dan adanya pemotongan dana Transfer ke Daerah (TKD) sebesar Rp243 miliar. Karenanya juga harus disikapi cepat guna menjaga kondusivitas jalannya pemerintahan tahun depan.
Sugiri mengungkapkan, meskipun hanya melakukan mutasi satu jabatan eselon II, namun langkah ini akan menjadi pertanda di mana mutasi besar-besaran akan dilakukan pada waktu dekat. Pihaknya mewanti-wanti bagi pejabat eselon II lainnya untuk segera melakukan introspeksi diri karena tidak ada jabatan yang aman. Sugiri mengimbau agar seluruh pejabat struktural PNS Pemkab memperbaiki diri, mengubah mindset mengingat kondisi saat ini menuntut adanya inovasi dan etos kerja tinggi.



