
Sebuah rumah roboh di Dusun Sidorejo, Desa Sedah, Kecamatan Jenangan, Ponorogo, Kamis (28/8) sekitar pukul 08.00 WIB. Peristiwa tersebut mengakibatkan dua penghuni rumah menjadi korban.
Mbah Maimun (90), pemilik rumah, mengalami luka lecet di beberapa bagian tubuh. Sementara anaknya, Fatkhur, sempat dilarikan ke puskesmas karena mengalami cedera pada kaki. Beruntung, keduanya hanya menjalani rawat jalan.
Kepala Desa Sedah Jenangan, Lukman Efendi, menjelaskan bahwa rumah tersebut memang sudah berusia tua dengan dinding terbuat dari tanah. “
Beberapa hari terakhir wilayah kami juga dilanda angin kencang. Saat kejadian, kedua warga masih berada di dalam rumah. Tiba-tiba tembok runtuh dan genting berjatuhan,” terangnya.
Warga yang mengetahui kejadian itu segera memberikan pertolongan, melapor ke pihak desa, sekaligus bergotong-royong membersihkan puing-puing reruntuhan.
Kerugian akibat robohnya rumah tersebut diperkirakan mencapai Rp50 juta.



