
Jagung varietas Bhayangkara ditanam untuk mendukung penuh program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. (Gema Surya/Yudi)
Polres Ponorogo melakukan panen jagung varietas Bhayangkara di lahan seluas 3 hektar, Senin, 21 April 2025. Varietas Bhayangkara tersebut diklaim mampu menghasilkan 10,9 ton jagung per hektar-nya.
AKBP Andin Wisnu Sudibyo, Kapolres Ponorogo, mengatakan, kepolisian mendukung penuh program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto mewujudkan ketahanan pangan nasional.
Selain itu, juga sebagai bagian dari upaya mencapai swasembada jagung. Soal pemasaran, pihaknya juga berkoordinasi dengan Bulog dan PT Ponorogo Agro Mandiri (PT. PAM).
Sementara itu, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko yang hadir dalam panen jagung menyebut, jika jagung Bhayangkara merupakan varietas unggulan. Sehingga akan dikembangkan lebih luas di Bumi Reog.
Apalagi benih jagungnya juga diproduksi di Ponorogo. Lanjut orang nomor satu di Pemkab Ponorogo ini, tidak hanya hasil panen yang melimpah, batang jagung varietas Bhayangkara ini juga diklaim kuat.
Sebenarnya jagung tersebut dipanen 20 hari yang lalu, namun hingga saat ini batang tanaman masih tangguh, hasil panennya pun melimpah. (yd/rl/ab)