
Pengiriman uang dari luar negeri ke Ponorogo mengalami peningkatan menjelang Hari Raya Idul Fitri 2025. Berdasarkan data dari Kantor Pos Ponorogo, sejak 1 hingga 21 Maret 2025, tercatat sekitar 368 transaksi pengiriman uang melalui layanan Western Union (WU) dengan total nilai mencapai 3 miliar rupiah. Meskipun ada peningkatan, jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya, angka tersebut hanya berbeda sebesar 0,25%.
Menurut Aji Rahman Hakim, Kepala Kantor Pos Ponorogo, mayoritas pengiriman uang berasal dari wilayah Asia, seperti Hong Kong dan Taiwan, yang umumnya menjadi negara tujuan TKI. Dikatakan, pengambilan uang dilakukan di outlet-outlet kantor pos yang tersebar di 12 kecamatan serta di kantor pusat yang terletak di Jalan Hos Cokroaminoto.
Meskipun ada peningkatan transaksi, Aji menambahkan bahwa kenaikan jumlah pengiriman uang menjelang Lebaran diperkirakan tidak terlalu signifikan karena sudah mendekati akhir bulan Maret. Dia menambahkan, Kantor Pos Ponorogo juga akan tetap buka dengan layanan terbatas saat Lebaran. Lebih lanjut terkait jadwal layanan terbatas, pihaknya akan mengumumkan melalui media sosial.