
Proyek sodetan di Kelurahan Ronowijayan, Siman, Ponorogo, dikebut. Rekanan hanya memiliki waktu 75 hari untuk melaksanakan kegiatan dengan anggaran Rp2,8 miliar. Dwi Puspitorini, Kabid Kawasan Permukiman DPUPKP, menjelaskan tanggal 12 Mei 2025 nanti proyek harus rampung sehingga pengerjaan bisa dilakukan siang dan malam.
Apalagi mendekati Idulfitri, di mana arus lalu lintas di kawasan tersebut lebih padat. Selain itu, faktor cuaca yang setiap hari hujan akan sedikit memengaruhi pengerjaan. Dijelaskan jika pembangunan sodetan sebagai upaya Pemkab mengatasi masalah genangan air yang ada di wilayah itu, khususnya Jalan Letjen Suprapto.
Adapun pekerjaan sodetan dimulai dari Sungai Setelik ke barat, Jalan Menur, tembus ke sungai, dan Jalan Letjen Suprapto ke selatan sepanjang sekitar 180 meter, baik sisi timur maupun barat.