Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2025
  • Januari
  • 3
  • Diduga Diserang PMK, 4 Ekor Sapi di Desa Jimbe Jenangan Mati
  • Jelajah

Diduga Diserang PMK, 4 Ekor Sapi di Desa Jimbe Jenangan Mati

Gema Surya FM Jumat 3 Januari 2025 | 11:30 WIB
PMK

Empat ekor sapi di Desa Jimbe, Kecamatan Jenangan, Ponorogo, dilaporkan mati mendadak, sementara sebagian lainnya sakit. Kayun, pemilik sapi yang juga Ketua RT 3/1 Dusun Setutup, Desa Jimbe, menjelaskan bahwa dari dua sapi miliknya, salah satu di antaranya mengalami sakit.

“Gejalanya mirip penyakit mulut dan kuku (PMK). Awalnya sapi tidak mau makan, keluar lendir banyak dari mulut, kemudian terdapat luka di bagian kaki,” ungkap Kayun. Ia sudah berusaha untuk mengobati dan menyemprot sapi yang sakit, namun penyakit seperti ini baru kali pertama terjadi di daerahnya. Saat ini, ia berupaya agar sapi yang sakit tersebut bisa segera disembuhkan.

Selain itu, Kayun juga menambahkan bahwa tiga ekor sapi milik tetangganya telah mati mendadak dalam seminggu terakhir.

Muh. Azis Eko Febrianto, perangkat Desa Jimbe, menjelaskan bahwa sejauh ini ada empat ekor sapi di desanya yang dilaporkan mati mendadak. “Gejalanya sangat mirip dengan PMK, yakni keluar lendir di hidung dan mulut, ada sariawan, kuku yang luka melepuh, dan akhirnya sapi ambruk,” jelasnya.

Kejadian ini telah dilaporkan kepada mantri hewan untuk diteruskan ke Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan (Dispertahankan). Pihak desa berharap segera ada penanganan untuk meminimalisasi penyebaran penyakit pada ternak di wilayah tersebut.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Polres Ponorogo Memusnahkan 518 Knalpot Brong
Next: PPN 12 Persen Berlaku Untuk Barang dan Jasa Mewah Saja, Pengusaha Retail Lega

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.