Rem Blong, Truk Pengangkut Barang Bekas Tabrak Pembatas Jalan di Desa Pangkal Sawoo
Truk muat barang-barang bekas yang mengalami laka tunggal di Dukuh Nglumpang, Desa Pangkal Sawoo, tepatnya depan Klinik Mutiara Delima, akhirnya berhasil dievakuasi pada Kamis (1/8/24) sekitar jam 12.30 WIB.
Proses evakuasi berjalan satu jam, di mana polisi sempat menutup semua jalur baik dari Ponorogo maupun Trenggalek.
AKP Joko Suseno, Kapolsek Sawoo, mengatakan sopir dan keneknya harus mengosongkan dulu semua muatan sebelum kendaraan diderek.
“Kecelakaan terjadi lantaran rem truk nopol S 8879 U yang dikemudikan SR, warga Wates, Kediri, itu blong. Kejadian sekitar pukul 21.00 atau Rabu (31/7/24) malam, di mana truk melaju dari Kediri dengan tujuan Jetis, Ponorogo. Sesampainya di TKP, diduga rem blong, sehingga menabrak pembatas jalan,” terangnya.
Untungnya tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, namun kendaraan mengalami kerusakan. Proses evakuasi baru bisa dilakukan siang hari karena selain menunggu muatan truk dialihkan, juga menanti derek dan towing. (rl/ab)