Jelajah

Hendak Menjual Hasil Curian di Pasar Loak, Terduga Pencurian Sepeda Diamankan

Polsek kota berhasil mengamankan terduga pelaku pencurian sepeda onthel pada Sabtu malam (29/07/2023), pelaku merupakan warga Pacitan yang hendak menjual sepeda hasil curiannya tersebut di pasar loak Kelurahan Bangunsari Ponorogo. 

Seperti disampaikan Iptu Mustofa Sahid Kapolsek kota kepada gema surya, awalnya pelaku ingin menjual sepeda curianya tersebut, namun pemilik lapak curiga lantaran saat ditanya asal sepeda jawaban pelaku mencurigakan dan terkesan berbelit-belit. Dari situlah pemilik lapak mulai curiga sehingga yang bersangkutan diamankan terlebih dahulu untuk mendalami apakah barang yang dijual hasil curian atau bukan, terlebih beberapa hari terakhir warga sekitar ada juga yang kehilangan sepedanya. 

Iptu Mustofa Sahid menambahkan saat melakukan patroli, anggota mendapat laporan perihal hal tersebut, sehingga langsung meluncur ke lokasi. Saat ditanya ternyata terduga pelaku berasal dari Tegalombo Pacitan. Saat pendalaman anggota juga berkoordinasi dengan Polsek tegalombo Pacitan dan mendapatkan informasi bahwa terduga pelaku sering melakukan pencurian barang berkali-kali, hanya saja perilakunya terkesan aneh dan diduga mengalami gangguan jiwa sehingga dilepas. 

Hal yang sama juga terjadi ketika dilakukan pendalaman serta interogasi di Polsek Kota, dimana jawaban korban ngelantur sehingga penangananya diserahkan langsung ke ke dinas sosial, sementara bagi yang merasa kehilangan sepeda bisa datang ke Polsek kota untuk mengetahui pemilik asli sepeda tersebut.