Jelajah

Capaian Vaksinasi Lansia Rendah, Dinkes Siap Jemput Bola

Dinas kesehatan (Dinkes) Ponorogo akan melakukan vaksinasi jemput bola kepada lansia mengingat capaian vaksinasi untuk para manula saat ini masih 10 persen dari target, hal itu disampaikan Heni Lestari Kabid pencegahan penyakit Dinkes dimana target vaksinasi saat ini menjadi salah satu indikator baru penentu level PPKM di suatu Daerah.

Untuk Dosis pertama seharusnya minimal ada 40 persen lansia yang sudah divaksinasi sehingga pihaknya akan turun langsung dengan melakukan kunjungan ke Posyandu lansia. Jika di wilayah yang dikunjungi itu belum terselenggarakan Posyandu lansia, maka akan berkoordinasi dengan Desa atau Kelurahan agar diadakan kembali, selain itu kegiatan Prolanis di Rumah sakit juga akan disasar vaksinasi. Menurut Heni rendahnya capaian vaksinasi lansia ini karena ada beberapa faktor, diantaranya kesadaran masyarakat yang kurang, baik lansia maupun yang mendampingi, pasalnya para lansia itu khawatir jika setelah divaksin akan terjadi apa-apa, padahal kata Heni mereka yang telah divaksin jika terpapar covid-19 bisa mengurangi resiko gejala. 

Heni Juga mengatakan Berapa pun stok vaksin yang Dikirim dari Pemerintah Provinsi ke Ponorogo pihaknya siap menghabiskan untuk mengejar capaian vaksin, sedangkan berdasarkan data Dinas kesehatan sasaran vaksinasi lansia 140.696 orang, sedangkan dosis pertama lansia hanya 15.170 orang.